Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2020

Tutorial membuat Otentikasi Menggunakan Laravel 7

Laravel menyediakan kemudahan bagi pengguna dalam pembuatan authentikasi user, seperti register, login, dan reset password sekaligus halaman dengan form yang disediakan. Cara membuatnya pun cukup mudah, hanya dengan beberapa perintah kita sudah bisa membuatnya. Namun jika dilihat ketika kita menginstall laravel versi 7/6 akan berbeda untuk pembuatannya, dimana tidak lagi menggunakan perintah php artisan make:auth seperti kita membuatnya di versi sebelumnya, misalnya di laravel 5. Laravel UI Dari versi 6 laravel telah membuat scaffolding authnya secara terpisah. Laravel telah membuat package tersendiri yaitu laravel/ui, dimana kita harus menginstalnya jika ingin membuatya. Bagaimana cara membuatnya, silahkan ikuti langkah-langkah dibawah: Membuat Project Baru Pertama, kita install laravel dan masuk kedalam project. ~ laravel new laravelAuth ~ cd laravelAuth Disini saya menggunakan laravel versi 7. Download Package Selanjutnya kita install laravel/ui menggunakan compos...

Apa itu Microservices?

Apa sih Microservice Itu? Microservices berarti membagi aplikasi menjadi layanan yang lebih kecil dan saling terhubung tidak seperti aplikasi monolitik. Setiap microservice merupakan aplikasi kecil yang memiliki arsitektur heksagonal sendiri yang terdiri dari logika beserta berbagai adapternya (bahasa pemrograman, dll). Pola arsitektur Microservice secara signifikan mempengaruhi hubungan antara aplikasi dan database. Alih-alih berbagi skema database tunggal dengan services lainnya, masing-masing services memiliki skema database tersendiri. Di satu sisi, pendekatan ini bertentangan dengan gagasan model data enterprise-wide. Selain itu, sering kali menghasilkan duplikasi beberapa data. Namun, memiliki skema database per service sangat penting jika ingin mendapatkan keuntungan dari layanan microservice. Masing-masing service memiliki database sendiri. Selain itu, services dapat menggunakan jenis database dan bahasa pemrograman yang paling sesuai dengan kebutuhannya. Jadi intinya microser...

Spesifikasi Laptop ASUS X441B

Asus X441BA-GA901T merupakan notebook dengan layar 14.0 Inch (16:9) LED backlit HD (1366x768) 60Hz Glare Panel with 45% NTSC dan dilengkapi dengan sistem operasi Windows 10. Notebook ini dilengkapi dengan prosesor AMD Dual-Core A9-9420 APU (3.00 – 3.60 GHz, 1 MB Cache). Spesifikasi :    -Processor : AMD Dual-Core A9-9420 APU (3.00 – 3.60 GHz, 1 MB Cache) -Kamera : VGA Web Camera -VGA : AMD RadeonTM R5 Graphics -Baterai : 3 Cells 36 Whrs Battery -Fitur : Bluetooth, WiFi, DVD Super Multi, Multi-format card reader (SD/SDHC), 1 -x COMBO audio jack, 1 x VGA port, 1 x Type A USB3.0 (USB3.1 GEN1), 1 x Type -C USB3.0 (USB3.1 GEN1), 1 x USB 2.0 port(s), 1 x RJ45 LAN Jack for LAN insert, 1 x HDMI -Layar : 14.0" (16:9) LED backlit HD (1366x768) 60Hz Glare Panel with 45% NTSC Operation System (OS) : Windows 10   Kesimpulan : Menurut saya ini laptop lumayan worth it untuk dipakai buat programming dan saya sedang menggunakannya sekarang. Akan tetapi ketika ingin men develop android di...

Mengenal apa itu BOOTSTRAP GRID

Sistem grid memudahkan kita mengatur tata letak elemen di web. Zaman dulu, kebanyakan web menggunakan tag table untuk mengatur tata letaknya. Sekarang sudah tidak lagi. Karena kurang efektif dan tidak SEO friendly. Oleh karena itu, website zaman sekarang menggunakan CSS untuk mengatur tata letaknya. Sistem grid di Bootstrap mengadopsi konsep tabel. Karena itu, Kita hanya perlu menggunakan tiga kelas untuk membuatnya. Kelas tersebut kita terapkan dalam tag <div>. Berikut ini tiga kelas yang dimaksud: Kelas .container Kelas .row Kelas .col-* Mari kita bahas satu persatu : 1. Kelas .container Kelas kontainer berfungsi membungkus konten web. Kelas ini sama fungsinya seperti tag <table> dalam pembuatan tabel. Ada dua jenis kelas .container: (1) Kelas .container yang ukuran lebarnya tetap (fixed) dan (2) kelas .container-fluid yang ukuran lebarnya mengikuti lebar browser.   Selanjutnya, kita tambahkan tag <div> dengan kelas .container dan kode CSS untuk background dan w...

Pengertian DATA ANALYSTIC

  Data Analytics (DA) merupakan proses untuk mengecek serangkaian data yang berguna untuk mendapatkan kesimpulan dari informasi yang ada dan meningkatkan sistem spesialisis dan software. Teknologi data analytics dan teknik digunakan di industri komersial yang memudahkan perusahaan mendapatkan hasil akhir yang lebih baik dan akurat. Secara istilah, data analytics diartikan sebagai rangkaian aplikasi mulai dari Basic Business Intelligence (BI), Reporting and Online Analytical Processing (OLAP) dan beberapa fitur analytic yang lebih canggih. Dari pemahaman tersebut, DA dapat diartikan sebagai proses sederhana bisnis analytics, istilah umum lainnya yang mendekati dengan data analisis dengan orientasi bagi pengguna bisnis, di mana data analytics memiliki fokus yang lebih luas. Inisiasi DA bisa membantu perusahaan untuk meningkatkan pendapatan, meningkatkan efisiensi operasional, mengoptimalkan program marketing dan upaya layanan pelanggan, merespon dengan cepa tren di pasar dan bersain...

Pengertian WEB DEVELOPER dan Bagian - Bagian nya

Apa itu Web Developer?   Web developer adalah seorang programmer yang membuat program dan aplikasi untuk world wide web. Seorang web developer tahu bagaimana cara membuat website dari nol, membuat kode custom jika memang Anda membutuhkan fitur khusus di website Anda, mengembangkan semua mulai dari layout website sampai fitur dan fungsi websitenya. Mungkin secara simpelnya, web developer bisa dibilang sebagai seseorang yang bertanggung jawab untuk membuat dan mengelola website. Tetapi kalau Anda bahas lebih dalam lagi tentang developer, Anda akan tahu bahwa pekerjaan web developer ini bisa dibilang luas. Kedua istilah yang mungkin akan Anda banyak temukan saat melihat-lihat pekerjaan developer adalah back-end developer dan front-end developer. Apa ya bedanya?   Perbedaan Front-End dan Back-End Developer Sebelum mengetahui perbedaan tugasnya, Anda perlu tahu dulu apa yang dimaksud dengan istilah front-end dan back-end pada website. Front-End Developer Front-end adalah bagian de...

Situs FREELANCE terbaik

Berikut Beberapa Contoh Situs Freelance Di Indonesia Terbaik: Fiverr Situs freelance yang berbasis di Israel ini mungkin sedikit di luar jangkauan orang Indonesia. Tetapi, tidak melepas kemungkinan bagi anda yang ingin mencoba keberuntungan Anda di situs ini. Fiverr menyediakan para Freelancer kesempatan untuk menjual keahliannya dimulai dari harga 5 USD. Fiverr merupakan situs yang menyediakan beragam bidang pekerjaan, dari desain grafis, writing, development, bahkan musik. Meski merupakan situs yang cukup baru di bidang Freelance, Fiverr sudah menarik pengguna yang cukup banyak secara internasional. Sribulancer Sribulancer adalah situs Freelance yang berbasis di Indonesia. Tapi jangan salah, Sribulancer tersedia bagi Anda bagi yang ingin bekerja bahkan hingga ranah internasional. Sribulancer menyediakan pilihan gaji baik Rupiah atau US Dollar. Situs yang satu ini cocok bagi Anda yang memiliki keahlian seperti desain grafis, back-end dan front-end developer, copywriting, tran...

Pengertian VERSION CONTROL

  Version control  adalah sebuah sistem yang mencatat setiap perubahan terhadap sebuah berkas atau kumpulan berkas sehingga pada suatu saat anda dapat kembali kepada salah satu versi dari berkas tersebut. Sebagai contoh dalam buku ini anda akan menggunakan kode sumber perangkat lunak sebagai berkas yang akan dilakukan version controlling, meskipun pada kenyataannya anda dapat melakukan ini pada hampir semua tipe berkas di komputer. Jika anda adalah seorang desainer grafis atau desainer web dan anda ingin menyimpan setiap versi dari gambar atau layout yang anda buat (kemungkinan besar anda pasti ingin melakukannya), maka Version Control System (VCS) merupakan sebuah solusi bijak untuk digunakan. Sistem ini memungkinkan anda untuk mengembalikan berkas anda pada kondisi/keadaan sebelumnya, mengembalikan seluruh proyek pada keadaan sebelumnya, membandingkan perubahan setiap saat, melihat siapa yang terakhir melakukan perubahan terbaru pada suatu objek sehingga berpotensi menimbulk...

Keunggulan dalam menggunakan framework Laravel

      Pengembangan website akan terasa lebih mudah jika menggunakan tool yang tepat. Contohnya pemilihan framework php yang akan digunakan Framework yang baik adalah framework yang sesuai dengan kebutuhan aplikasi web yang akan Anda bangun. Tidak hanya itu, framework juga harus bisa menyederhanakan proses pembuatan dan menghasilkan performa yang aplikasi web yang lebih maksimal. Nah! Salah satu framework yang sangat populer saat ini adalah Laravel. Framework ini terkenal kesederhanaannya dan menghasilkan aplikasi web yang powerful. Artikel ini akan membahas soal apa itu Laravel, manfaat Laravel, fitur-fitur Laravel, hingga tips Laravel untuk pemula.  Apa itu Laravel? Anda pasti tahu bahasa pemrograman PHP? Laravel adalah satu-satunya framework yang membantu Anda untuk memaksimalkan penggunaan PHP di dalam proses pengembangan website. PHP menjadi bahasa pemrograman yang sangat dinamis, tapi semenjak adanya Laravel, dia menjadi lebih powerful, cepat, aman, dan simpe...

5 Framework CSS Terbaik

1. Bootstrap Framework CSS terbaik yang paling umum digunakan adalah Bootstrap. Bootstrap merupakan salah satu front end framework yang memiliki bentuk bagus, modern,dan memiliki tampilan yang bagus ketika website diakses melalui ponsel.  2. Semantic UI Selain Bootstrap, ada juga Framework CSS yang bernama Semantic UI dengan pengembangan berupa front end yang masa kini. Sebenarnya framework ini bisa dibilang hanya sebagai alternatif untuk mendesain situs dari framework lainnya seperti Bootstrap. 3. Materialize Salah satu yang tidak kalah populer dibidang framework terselip nama framework Materialize yang memiliki banyak hal baik. Banyak pengembang website sudah menggunakan CSS ini untuk membantu mendesain agar websitenya lebih menarik. 4. Bulma Mungkin masih banyak yang belum mengenal dengan framework bernama Bulma, namun framework ini cukup memberikan kenyamanan pada penggunanya. Dengan berbasis framework yang sudah modern dengan tata letaknya berbasis Flexbox sehingga membuat ta...

5 Negara Dengan Koneksi Internet Tercepat

1. Australia Koneksi internet di Australia termasuk dalam peringkat 5 dengan koneksi internet tercepat dunia dengan kecepatan 26,25 Mbps. Koneksi wifi cepat dan gratis dapat ditemukan dengan mudah di negara tersebut. Boim sudah membuktikannya sendiri ketika berkunjung ke Australia. Dikabarkan Australia memiliki koneksi wifi gratis yang meliputi daerah Central Business Distric Melbournse seluas 600.000 meter persegi. 2. Singapura Negara tetangga kita Singapura juga termasuk dalam negara dengan koneksi internet tercepat dunia dengan kecepatan 30,05 Mbps. Menurut kabar, Singapura sedang mengembangkan sistem koneksi 5G untuk kecepatan jaringan internet. Kabar dari teknologi ini sudah banyak tersebar sejak tahun 2014 lalu. 3. Korea Selatan Posisi teratas ternyata ditempati oleh Korea Selatan dengan kecepatan 37,5 Mbps. Saking kencangnya kecepatan koneksi internet ini, untuk mengunduh data sebesar 5 gb, pengguna hanya membutuhkan waktu sekitar 2,5 menit saja. Hal ini dipengaruhi juga oleh k...

5 Teks Editor Terbaik dan Powerfull

1. Visual Studio Code Visual Studio adalah salah satu text editor termuda di antara 11 text editor yang ditulis di sini. Diluncurkan pada 2015 Visual studio telah mampu membangun komunitas yang stabil dan memastikan bahwa penggunanya mendapatkan fitur-fitur yang dibutuhkan dan saya sedang memakai text editor yang satu ini hehe. Visual Studio bersifat open source sehingga kita bisa mengunduhnya secara gratis untuk Windows, MacOS, ataupun Linux. Visual Studio dianggap memiliki kecepatan yang baik dibandingkan text editor yang sudah lebih dulu ada. Selain itu kita bisa belajar banyak tentang penggunaan Visual Studio melalui situs resminya. Mulai dari dokumentasi, informasi API, update, ekstensi, dan lainnya sudah disediakan oleh Visual Studio. 2. Sublime Text Text editor terbaik yang pertama yaitu Sublime Text. Keunggulan yang paling menonjol dari Sublime Text yaitu penggunaan sumber daya yang rendah. Selain itu text editor ini juga memberikan cara pintas dan tools pencarian untuk dapat s...

Melihat Pengaruh Penggunaan Sosial Media Saat Ini

  Rasa-rasanya hampir seluruh masyarakat Indonesia mengenal istilah sosial media. Penggunaan dan perkembangan sosial media terus berkembang hingga saat ini. Sejalan dengan mudahnya akses internet bagi banyak orang, internet of things (IoTs), dan faktor-faktor lainnya. Pengertian Sosial media Sosial media adalah teknologi berbasis komputer yang memfasilitasi dan mempermudah penggunanya dalam berekpresi, berinteraksi, dan mendapatkan informasi secara online (daring). Dalam penggunaannya memudahkan seseorang untuk membagikan idenya, karya-karyanya, pikirannya, melalui komunitas yang terbangun secara online. Sosial media mengunakan teknologi berbasis website atau aplikasi, dengan bantuan internet dan perangkat seperti komputer ataupun smartphone untuk mengaksesnya. Fitur Umum Sosial Media Saat ini banyak sekali jenis dari media sosial yang bisa kamu temukan. Fiturnya dan tujuan penggunaannya yang berbeda membuat sulit bagi para ahli mendefiniskan sosial media itu sendiri. Namun ada beb...

5 E-Commerce Terbaik dan Terpopuler di tahun ini

1. Shopee Dengan unduhan lebih dari 50 juta, Shopee menjadi aplikasi belanja online yang paling diminati. Tidak hanya oleh para pengguna Android, pembeli juga berasal dari pengguna iOS. Sementara di pengunjung website, Shoppee berada di peringkat 3 dengan 67 juta pengunjung setiap bulannya. 2. Tokopedia Sejak didirikan pada 2009, Tokopedia semakin menunjukkan kapasitasnya sebagai e-commerce terbaik. Pasarnya pun tidak lagi di Indonesia, tetapi sudah sampai di ASEAN. Dengan total unduhan lebih dari 10 juta, Tokopedia mampu meberikan pelayanan yang terbaik dan mendapat respons positif dari para pembelinya. Tidak hanya di unduhan aplikasi, website Tokpedia pun dikunjungi lebih dari 160 juta pengunjung setiap bulannya. 3. Lazada Lazada menjadi e-commerce yang paling banyak diunduh oleh kaum milenial di Indonesia dengan 100 juta lebih pengunduh. Tetapi pengunjung website-nya berada di peringkat empat dengan 58 juta pengunjung setiap bulannya. 4. Bukalapak E-commerce yang satu ini mendapat ...